KEGIATAN PENILAIAN LOMBA SATKAMLING TINGKAT POLSEK JAJARAN POLRES BULELENG TAHUN 2023
30 Mei 2023 10:42:37 WITA
Pada hari Senin tanggal 29 Mei 2023 pukul 09.00 Wita bertempat Balai desa adat padangbulia di Banjar dinas Widarbasari, Desa Padangbulia Kec. Sukasasa Kab. Buleleng Telah berlangsung kegiatan penilaian Lomba Pos Satkamling Tingkat Polsek Jajaran Polres Buleleng Tahun 2023.
- DASAR:
Sprin Kapolres Buleleng Nomor : 564/V/OPS.4.2./2023, tanggal 19 Mei 2023, tentang pelaksanaan penilaian lomba satkamling tingkat Polsek jajaran Polres Buleleng.
TIM PENILAI LOMBA:
- Kasat Binmas Akp I Wayan Parta, S.H.
- Kanit Binkamsa Iptu Ketut Darmika, S.H
- Kanit Bintibsos Ipda I Ketut Apriantho.
- PS. Kanit Binpolmas Aiptu Wayan Rupaya.
- PS. Kanit Bhabinkamtibmas Aiptu Made Surawan.
- Banit Binkamsa Aiptu I Nengah Karsana.
- Banum Urmintu Aipda Made Mudarka.
- Banit Binpolmas Aipda Gede Harry Widiantara.
- Banit Bintibsos Aipda Gede Surya Eddie S.
- HADIR DALAM GIAT:
Kapolsek Sukasada Akp Made Agus Dwi Wirawan. SH.MH, Kasat Binmas Polres Buleleng Akp I Wayan Parta, S.H. bersama Tim,PS Panit 1 Binmas Polsek Sukasada Ipda Ketut Sucipta, Bhabinkamtibmas Desa Padangbulia Aiptu I Nyoman Maruta, Babinsa Pelda Ketut Serangan, Perbekel Desa Padangbulia Gusti Nyoman Suparwata, Perangkat Desa padangbulia, Linmas Desa Padangbulia
- URAIAN KEGIATAN:
Sambutan oleh Kapolsek Sukasada yang intinya:
Yang saya hormati, Kasat Binmas Polres Buleleng bersama Tim, Perbekel, perangkat desa serta Bapak-bapak Linmas Desa padangbulia. Jadwal Tim Penilai lomba hari ini adalah ke Desa padangbulia yang mana sesuai jadwal di laksanakan pukul 11.00 wita namun di ajukan menjadi pukul 09.00 wita namun kita selalu siap, sebagai bentuk tanggung jawab sebagai angota linmas yang selalu siaga menjaga keamanan dan ketertiban desa padangbulia. Selaku Kapolsek Sukasada mengucapkan tks kepada Bpk Perbekel Desa Padangbulia yang telah membantu, masalah berhasil maupun tidak agar tetap semangat.
Sambutan dari Perbekel Desa Padangbulia yang intinya:
Yth. Tim dari Polres Buleleng, Kapolsek Sukasada, dan Linmas yang saya banggakan.
Tks kepada Kapolsek Sukasada yang telah memberikan kepercayaan kepada Desa Padangbulia sehingga bisa mewakili Kec. Sukasada dalam lomba Pos satkamling tingkat Polres Buleleng.
Harapan kami linmas desa padangbulia selalu kompak dan semangat, dalam pelaksanaan tugas-tugas di Desa dalam menjaga keamanan dan ketertiban sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Sambutan dari Kasat Binmas Polres Buleleng yang intinya:
Yth Kapolsek Sukasada, Perbekel perangkat desa dan Linmas Desa Padangbulia.
Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya dalam rangka HUT Polri ke 77. Dari 9 Kecamatan seKabupaten Buleleng, sebagai wujud kedekatan polri dengan Linmas untuk menjaga kamtibmas yang kondusif. Saya ucapkan tks atas situasi di wilayah Desa Padangbulia ini cukup kondusif. Tujuan Lomba pos satkamling ini dilaksanakan jelang Pemilu 2024. Kami dari Tim Penilai Polres Buleleng memohon maaf telah menyita waktu dan aktifitasnya. Pelaksanaan kegiatan lomba:
Penilaian PBB, Keterampilan Fisik, Kemampuan personil Linmas, Penilaian kelengkapan dan sarana Poskamling.
Serangkaian kegiatan berakhir pukul 10.30 Wita, berlangsung dengan aman lancar.
Komentar atas KEGIATAN PENILAIAN LOMBA SATKAMLING TINGKAT POLSEK JAJARAN POLRES BULELENG TAHUN 2023
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Anggota BPD PAW Desa Padangbulia
- Posyandu “Mawar” Banjar Dinas Tamansari Nopember 2024
- Penempelan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilukada Serentak Nasional 2024
- Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio Tahap II Desa Padangbulia 2024
- Pemberian Bantuan Sembako Duka Bagi Masyarakat yang Meninggal
- BULELENG DEVELOPMENT FESTIVAL 2024
- Jalan Pertanian Bantes dan Pasut Desa Padangbulia